Senin, 16 Desember 2013

Yustin Mega

YUSTIN MEGAWATI


APA ITU KEWIRAUSAHAAN ?
Proses mengidentifikasi, mengembangkan, dan membawa visi ke dalam kehidupan. Visi tersebut bisa berupa ide inovatif, peluang, cara yang lebih baik dalam menjalankan sesuatu. Hasil akhir dari proses tersebut adalah penciptaan usaha baru yang dibentuk pada kondisi resiko atau ketidakpastian.


Banyak orang yang beralih menjadi wirausaha, mengapa ? inilah alasan kenapa harus berwirausaha.
L

  •     Lowongan kerja makin ketat kompetisinya ( oversupply ). Di semua level, bahkan di level doktoral pun, mencari kerja tidak semudah bayangan.
  • .       Bahkan yang sudah mapan karirnya pun, tidak selalu mapan kelangsungannya. Contohnya perusahaan Nokia, Blackberry perusahaan yang sudah besar merekapun limbung, melakukan pemangkasan besar-besaran jumlah karyawannya. Tidak tanggung-tanggung, ppengurangan hingga puluhan ribu ( lebih dari 25%). Kalau sudah begini, tidak berani resign pun, minimal para pegawai harus mulai memikirkan jika kena PHK mau berwirausaha sebagai apa. Karena kalau sudah terlanjur di PHK mau berwirausaha apa. Karena jika sudah terlanjur di PHK tapi tidak punya planning apa-apa.
  • .     Wirausaha menjanjikan hasil tak terbatas, dalam arti, hasilnya tergantung seberapa keras dan cerdas usaha kita. Kuncinya Cuma pada ketekunan, kesabaran dan pantang menyerah.

 Berbinis dibagi 2 yaitu :
1

  •    Intrepreneur : yaitu bekerja pada orang lain dan membantu perusahaan orang lain untuk lebih berkembang dengan ide-ide yang kita punya.     
  •     Entrepreneur : yaitu kemampuan dan kemauan nyata seorang individu, yang berasal dari diri sendiri, dalam tim di dalam luar organisasi yang ada, untuk menemukan dan menciptakan peluang ekonomi baru.
KETERANGAN :

·         K.P adalah key partners membangun kerjasama dengan pihak lain.
·         K.A adalah key activities utama agar trus menjaga value
·         K.R adalah key resources menjaga bahan bahan untama yang menjadi andalan
·         V.P adalah preposition nilai yang ditawarkan perusahaan kepada customer
·         C.R adalah customer relationship menjaga hubungan baik dengan customer ataupun relasi dan partner
·         Channel adalah untuk menyalurkan VP menuju CS
·         C.S adalah customer segment untuk menentukan dan menetapkan pelanggan berdasarkan katagori tertent



8 hal bohong dalam pemasaran, karena pemasaran hanyalah omong kosong tanpa kreativitas.
  1. BULLSHIT # HOKI ITU KEBETULAN
Hoki itu bukan suatu kebetulan semata dan bisa diciptakan, yakni dengan beberapa hal ini
  • Memastikan persiapan dan kesemparan
Mempersiapkan diri menggali potensi kita sehingga ketika kesempatan itu datang kita bisa langsung menangkap, saat siap dan datang kesempatan.
  •  Komunikasi 3 lapis
Komunikasi sesama manusia ( hati – hatilah ketika berbicara dengan orang lain ), komunikasi dengan diri sendiri ( hati – hatilah berbicara karena bisa menjadi law of attraction, dan tuhan pun sebagaimana prasangka hambanya ) terakhir komunikasi dengan tuhan ( karena itu akan memperlancar segalanya )
  •   Memanfaatkan ide sendiri atau ide orang lain
“ MAU POL KUDU POL “ maksudnya kalo mau sukses habis-habisan kudu bisa dan pintar memanfaatkan POL ( punya orang lain ) dimana itu menuntut kreativitas. Karena ketika kita memanfaatkan punya orang lain , bagaimana caranya orang itupun merasa di untungkan.
  •  Memastikan penghematan, kehebatan dan kecepatan
Salah satu kehebatan ini harus dimiliki seorang marketing, karena kalau kita mangutak-atik ketiganya, maka tidak akan tercapai.


2. BULLSHIT# TEROBOSAN ADALAH PEMBOROSAN
Perusahaan yang berani melakukan terobosan adalah perusahaan yang akan sukses dan mendapatkan profit yang besar dan modal yang dipakai akan segera kembali.

2                     3.  BULLSHIT# TEROBOSAN BUKAN KEHARUSAN
Terobosan adalah sebuah keharusan, karena tanpa terobosan maka publik akan cepat merasa bosan.


1                    4. BULLSHIT# DIFERENSIASI SUKAR UNTUK DIKREASI
Differensiasi itu mudah diciptakan dan biasanya dengan differensiasi perusahaan akan lebih cepat berkembang, dan contoh yang paling simple dengan merubah nama saja itu sudah disebut differensiasi.


1                    5. BULLSHIT# KEGIGIHAN ADALAH SEGALA-GALANYA
Kegigihan itu adalah segala-galanya, maka apa yang kita lakukan hanya sekadar-kadarnya.
Maksudnya adalah :
-          Keyakinan bukan sekadar keinginan
-          Kecerdikan, bukan sekedar kegigihan
-          Kenekatan, bukan sekedar keberanian
-          Persiapan, bukan sekedar pelayanan
-          Penghasilan, bukan sekedar penemuan
-          Sisi laba, bukan sekedar sisi liar

6. BULLSHIT# PERLU METODE UNTUK HASILKAN IDE

Tidak perlu metode untuk membuat ide kreatif, hal yang spontan pun biasanya bisa membuat perusahaan menjadi lebih maju dengan ide yang ada dan spontan, tetapi ide spontan biasanya harus langsung di eksekusi atau di proses.

1                7. BULLSHIT# SEGALA SESUATU SERBA TERBATAS
Orang yang kreatif itu adalah orang yang tanpa batas mempunya ide-ide cemerlang. Mereka menolak gagasan ssegala sesuatu serba terbatas. Karena dengan beragam pendekatan, bukan saja berhasil mengatasi keterbatasan, mereka juga berhasil mengelola.


1                8. BULLSHIT# LABA ADALAH RAJA
Biasanya perusahaan yang lebih mementingkan laba adalah perusahaan yang jarang berhasil, jadi perusahaan juga harus membuat fasilitas yang sepele tetapi penting bagi customer. Contoh : memperbesar mushola atau memperbesar WC.
Tetapi inti dari marketting kita harus mempunya rasa kepercayaan diri yang tinggi karena denga kepercayaan diri kita bisa mengkreasi semua ide menjadi ide yang lebih berkelas dan bernilai, dan biasanya dengan percaya diri, seseorang tidak akan berputus asa walaupun menemui kegagalan


MARKETING MEMPUNYAI 3 MACAM :

1 . M.1.0
Marketing yang digunakan perusahaan hanya untuk membuat dan menjual produk saja dan ini biasanya digunakan dulu oleh perusahaan karena dulu tidak ada pesaing dan sekarang  marketing ini sudah jarang dipakai oleh perusahaan
2 . M.2.0 :
Marketing ini digunakan oleh perusahaan , karena tidak hanya menjual, perusahaan mempertimbangkan terlebih dahulu selera orang, dan melakukan survey terlebih dahulu untuk membuat produk lalu menjualnnya (emotional marketing)
3 . M.3.0 :
Marketing ini sering sekarang banyak digunakan karena disebut juga marketing sosial, karena perusahaan juga membantu orang yang cacat mental untuk bekerja dan uang dari pelanggan pun tidak sepenuhnnya masuk ke bos besar tetapi ke orang yang membuthkan, intinya pelanggan pun akan membeli produk yang bisa membantu orang banyak itupun kalau memang produk sama enaknya atau sama kualitasnya (human spiritual marketting).



Sebagai referensi menambah untuk mengembangkan ide-ide kreatif novel “ SILA KE 6 KREATIF SAMPAI MATI “ Karangan Wahyu Aditya sangatlah bagus untuk mengasah pengetahuan tentang kreatif.

 




Menurut penulis 3 kata “ kreatif sampai mati “ harus menjadi cambukan untuk otak kita. Kenapa ? sadar atau tidak, dunia ini semakin rumit. Akan sellau muncul tantangan yang sudah diprediksi dan penuh misteri.
Buku ini membantu merangkul kembali benih kreatif. Menemani untuk dipupuk hingga subur kembali. Beragam referensi dari pengetahuan dan pengalaman kerabat maupun pribadi. Penulis coba sampaikan sebgai bahan referensi kalian. Menjadikannya inspirasi dan stimulan baru dalam berkarya.
Kreatif adalah solusi bagi berbagai hal. Misalnya apa yang dilakukan jepang mentransformasi imajinasi menjadi industri konten dan menghasilkan llebih dari 1.000 triliun rupiah, setiap tahunnya dan pendapat 4 sektor saja yaitu video, percetakan, musik, dan games.


1.       BUTIR 1 # CARI DUNIAMU
Seseorang jika ingin dirinya sukses, kita harus mencari dunia kita sendiri, karena dengan kita mencari dunia sendiri kita akan lebih mengetahui, mendalami, mengerti dengan perkerjaan yang kita tekuni.

2.       BUTIR 2 # BERPIKIR BERBAGAI ARAH
Yang dimaksud dengan berpikir berbagai arah yaitu kita harus berpikir ke berbagai arah janganlah satu arah karna itu yang membuat kita susah untuk berkembang, dan ide-ide pun akan bermunculan.
3.       BUTIR 3 # REKAM DAN REMIX
Kreatif itu diperbolehkan mengambil ide yang sudah ada tetapi ditambah dengan ide-ide yang baru agar lebih terlihat sempurna dan membuat lebih tertarik.

4.       BUTIR 4 # LAKUKAN HAL SPONTAN
Ide biasanya datang dengan spontan, ide yang datang dengan spontan biasanya lebih diminati. Tetapi ide yang datang dengan spontan itu harus cepat dibicarakan agar sesuai dengan momentnya.

5.       BUTIR 5 # BAGAIMANA KALAU ?
Bagaimana kalau ? kata itu cocok dikeluarkan untuk mengembangkan suatu ide, ide jika ditambahkan dengan bagaimana kalau ? akan menumbuhkan hasil yang lebih sempurna.

6.       BUTIR 6 # BIKIN LENGKET
Ide yang dituangkan harus membuat lengket, kenapa ?  menerapkan kepada konsumen untuk lengket pada produk kita itu bukan hal yang mudah, banyak usaha yang dilakukan oleh pengusaha agar barang/jasa nya meneerap dibenak konsumen. Maka dari itu dibutuhkan pemikiran yang kreatif.

7.       BUTIR 7 # RANGKUL KETERBATASAN
Di dunia ini tidak ada yang sempurna, setiap orang punya kelebihan atau kekurangan.  Maka dari kekurangan  yang dimiliki seseorang kita bisa merangkul keterbatasan. Contohnya, orang yang cacat mental  biasanya mereka mempunyai ide yang lebih kreatif, dari itulah rangkul keterbatasan.

8.       BUTIR 8 # INFORMAL KE NORMAL
Untuk membuat suatu ide yang kreatif kita harus mempunyai differensiasi. kenapa harus dibuat informal? Jika normal itu lebih menguntungkan.

9.       BUTIR 9 # INTROVERT ITU COOL
Jangan menyepelekan seseorang, seseorang yang mempunyai sifat pendiam biasanya mendapatkan perlakuan yang tidak biasa, padahal mereka itulah yang menumbuhkan ide lebih kreatif.

10.   BUTIR 10 # JANGAN KALAH START
Kompetisi sangatlah terasa, orang-orang berlomba untuk menjadi yang terdepan, dengan ide yang cemerlang kalau kita kalah start dengan orang yang lebih cepat itu semua menjadi percumah.

11.   BUTIR 11# MAMPU MENGURAI
Barang yang sudah lama/tidak terpakai jangan dibuang, dari barang yang sudah lama/tidak terpakai itu kita bisa membuat hal yang kreatif. Contohnya, batok kelapa yang biasa dibuang kita bisa membuat teko atau cangkir.


12.   BUTIR 12# HADAPI OTAK KADAL
Kalahkan otak kadal, itulah yang harus kita lakukan agar kelangsuangan bisnis kita selalu terjaga.

13.   BUTIR 13# OUT OF THE BOX
Agar sesuatu bisa dinikmati oleh halayak banyak kita harus mempunyai perbedaan. Tapi dengan adanya perbedaan itu pun belum tentu bisa dinikmati, maka dari itulah gali ide yang se kreatif mungkin.

14.   BUTIR 14# SETIAP KARYA ADA PEMINATNYA
Percayalah dengan kutipan kata diatas, jangan takut mengeluarkan ide, karna setiap ide yang kita keluarkan akan menghasilkan dan pasti ada peminatnya.

15.   BUTIR 15# TETAP GEMBOL SELALU
Janganlah kaku, buatlah sesuatu yang unik, yang masa kini. Agar peminat lebih tertarik dengan produk kita.

16.   BUTIR16# FLEKSIBEL SAJA
Anggaplah semua ujian dalam berbisnis itu angin lalu, tapi kita harus selalu belajar dari setiap kesalahan yang kita lakukan menerima setiap kritik dan saran yang masuk untuk usaha kita. Dengan itu kita bisa membangun lebih baik.










 




1 komentar: